Setelah dialog panjang lebar dan lumayan mendalam dengan ocha, aku memutuskan untuk membagi sedikit pengetahuan ini. Kalo ocha bilangnya "Komat-kamit ngapain nggak tahu artinya juga." Dengan ini, jadi tahu apa arti kita sholat itu, biar kalo baca juga dihayati, gak asal awwohuakbar2 aja :) untuk tuntunan lebih lengkap:
here , here, here, baik dari wudhu, sampai doa setelah sholat. :)
Niat
Usahllii fardhash shubhi raka'aatim mustaqbilal qiblati adaan-an [makmuuman / imaaman] lillaahi ta'aalaa
{ Saya sengaja shalat Subuh dua rakaat menghadap kiblat pada waktunya (menjadi makmum / imam) karena Allah semata.}
Takbiratul Ihram
Allahu Akbar
{ Allah Maha Besar }
Doa Iftitah 1
(Boleh dibaca salah satu)
Allaahu Akbaru Kabiiraa Wal Hamdu Lillaahi Katsiiraa Wasubhaanallaahi Bukrataw Waashiilaa.
{ Allah Maha Besar, Maha Sempurna Kebesaran-Nya. Segala Puji Bagi Allah, Pujian Yang Sebanyak-Banyaknya. Dan Maha Suci Allah Sepanjang Pagi Dan Petang.}
Innii Wajjahtu Wajhiya Lilladzii Fatharas Samaawaati Wal Ardha Haniifam Muslimaw Wamaa Ana Minal Musyrikiin.
{ Kuhadapkan wajahku kepada zat yang telah menciptakan langit dan bumi dengan penuh ketulusan dan kepasrahan dan aku bukanlah termasuk orang-orang yang musyrik.}
Inna Shalaatii Wanusukii Wamahyaaya Wamamaatii Lillaahirabbil 'Aalamiin.
{ Sesungguhnya sahalatku, ibadahku, hidupku dan matiku semuanya untuk allah, penguasa alam semesta.}
Laa Syariika Lahuu Wa Bidzaalika Umirtu Wa Ana Minal Muslimiin.
{ tidak ada sekutu bagi-nya dan dengan demikianlah aku diperintahkan, dan aku termasuk orang-orang islam.}
Doa Iftitah 2
Allahhuma baa'id baynii wa bayna khathaa yaa ya kamaa baa'ad ta baynal masyriqi wal maghrib.
{ Ya Allah,jauhkanlah diriki dari kesalahan-kesalahanku sebagaimana Engkau telah menjauhkan timur dari Barat.}
Allahumma naqqinii min khathaa yaa ya kamaa yunaqqatstsawbul abyadhdhu minaddanas,
{ Ya Allah, bersihkanlah aku dari kesalahan-kesalahanku, seperti kain putih yang dibersihkan dari kotoran.}
Allahummaghsilnii min khathaa yaa ya bil maa I watstsalji wal barad.
{ Ya Allah, cucilah diriku dari kesalahan-kesalahanku dengan air, es, dan embun.}
Surat Al Fatihah
BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIIM.
{ Dengan Nama Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang }
Al Hamdu Lillaahi Rabbil 'Aalamiin.
{ Segala Puji Bagi Allah, Tuhan Semesta Alam.}
Arrahmaanir Rahiim.
Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang.
Maalikiyaumiddiin.
{ Penguasa Hari Pembalasan.}
Iyyaaka Na'budu Waiyyaaka Nasta'iinu.
{ Hanya Kepada-Mu Lah Aku Menyembah Dan Hanya Kepada-Mu Lah Aku Memohon Pertolongan.}
Ihdinash Shiraathal Mustaqiim.
{ Tunjukilah Kami Jalan Yang Lurus.}
Shiraathal Ladziina An'amta 'Alaihim Ghairil Maghdhuubi 'Alaihim Waladhdhaalliin. Aamiin.
{ Yaitu Jalannya Orang-Orang Yang Telah Kau Berikan Nikmat, Bukan Jalannya Orang-Orang Yang Kau Murkai Dan Bukan Pula Jalannya Orang-Orang Yang Sesat.}
Ruku'
Subhaana Rabbiyal 'Adziimi Wa Bihamdih. – 3 X
{ Maha Suci Tuhanku Yang Maha Agung Dan Dengan Memuji-Nya.}
I'tidal
Sami'allaahu Liman Hamidah.
{ Semoga Allah Mendengar ( Menerima ) Pujian Orang Yang Memuji-Nya ( Dan Membalasnya ).}
Rabbanaa Lakal Hamdu Mil'us Samaawati Wa Mil 'Ulardhi Wa Mil 'Umaasyi'ta Min Syai'in Ba'du.
{ Wahai Tuhan Kami ! Hanya Untuk-Mu Lah Segala Puji, Sepenuh Langit Dan Bumi Dan Sepenuh Barang Yang Kau Kehendaki Sesudahnya.}
Doa Qunut
Allah humah dini fiman hadait.
{ Tuhanku, pimpinlah aku bersama orang yang telah Engkau pimpin }
Wa'a fini fiman 'afait.
{ Dan afiatkanlah aku bersama orang yang telah Engkau beri }
Watawallani fiman tawalait.
{ Dan peliharalah aku seperti orang yang telah Engkau pelihara }
Wabarikli fimaa a'tait.
{ Dan anugerahilah aku seperti orang yang telah Engkau anugerahi }
Waqinii syarramaa qadzait.
{ Dan lindungilah aku dari perkara yang telah Engkau qadhakkan }
Fainnaka taqdhi wala yuqdha 'alait.
{ Karena Engkau yang menghukum bukan Engkau yang dihukum }
Wainnahu layadziluman walait. Walaa ya'izzuman 'adait.
{ Tidaklah. hina orang yang telah Engkau muliakan. Tidaklah mulia orang yang telah Engkau hinakan }
Tabaa rakta rabbana wata'alait.
{ Amat berkat Engkau hai Tuhan kami dan maha tinggi Engkau }
Falakalhamdu 'ala maaqadzait.
{ Maka bagiMu pujian atas apa yang telah Engkau hukumkan }
Astaghfiruka wa'atubu ilaik.
{ Ampunilah aku dan maafkanlah aku.}
Wasallallahu 'ala Saidina Muhammadinin nabiyil ummiyi waala aalihi wasahbihi wasalam.
{ Dan Allah limpahkanlah rahmat dan sejahtera kepada junjungan Nabi Muhammad yang ummiy dan keluarganya serta sahabatnya.}
Sujud
Subhaana Rabbiyal A'Laa Wa Bihamdih. – 3 X
{ Maha Suci Tuhanku Yang Maha Tinggi Dan Dengan Memuji-Nya }
Duduk Diantara Dua Sujud
Rabbighfirlii Warhamnii Wajburnii Warfa'nii Warzuqnii Wahdinii Wa'aafinii Wa'fu 'Annii.
{ Ya tuhanku ! Ampunilah aku, kasihanilah aku, cukupkanlah ( kekurangan )-ku, angkatlah ( derajat )-ku, berilah aku rezki, berilah aku petunjuk, berilah aku kesehatan dan maafkanlah ( kesalahan )-ku.}
Sujud Kedua
Subhaana Rabbiyal A'Laa Wa Bihamdih. – 3 X
{ Maha Suci Tuhanku Yang Maha Tinggi Dan Dengan Memuji-Nya }
.
Tahiyat Awal
Attahiyyaatul Mubaarakaatush Shalawatuth Thayyibaatu Lillaah.
{ Segala Kehormatan, Keberkahan, Rahmat Dan Kebaikan Adalah Milik Allah.}
Assalaamu 'Alaika Ayyuhan Nabiyyu Warahmatullaahi Wabarakaatuh.
{ Semoga Keselamatan, Rahmat Allah Dan Berkah-Nya ( Tetap Tercurahkan ) Atas Mu, Wahai Nabi.}
Assalaamu 'Alainaa Wa 'Alaa 'Ibadadillaahish Shaalihiin.
{ Semoga Keselamatan ( Tetap Terlimpahkan ) Atas Kami Dan Atas Hamba-Hamba Allah Yang Saleh.}
Asyhadu Allaa Ilaaha Illallaah. Wa Asyhadu Anna Muhammadar Rasuulullaah.
{ Aku Bersaksi Bahwa Tidak Ada Tuhan Selain Allah. Dan Aku Bersaksi Bahwa Muhammad Adalah Utusan Allah.}
Allaahumma Shalli 'Alaa Sayyidinaa Muhammad.
{ Wahai Allah ! Limpahkanlah Rahmat Kepada Penghulu Kami, Nabi Muhammad }
Tahiyat Akhir
Attahiyyaatul Mubaarakaatush Shalawatuth Thayyibaatu Lillaah.
{ Segala Kehormatan, Keberkahan, Rahmat Dan Kebaikan Adalah Milik Allah.}
Assalaamu 'Alaika Ayyuhan Nabiyyu Warahmatullaahi Wabarakaatuh.
{ Semoga Keselamatan, Rahmat Allah Dan Berkah-Nya ( Tetap Tercurahkan ) Atas Mu, Wahai Nabi.}
Assalaamu 'Alainaa Wa 'Alaa 'Ibadadillaahish Shaalihiin.
{ Semoga Keselamatan ( Tetap Terlimpahkan ) Atas Kami Dan Atas Hamba-Hamba Allah Yang Saleh.}
Asyhadu Allaa Ilaaha Illallaah. Wa Asyhadu Anna Muhammadar Rasuulullaah.
{ Aku Bersaksi Bahwa Tidak Ada Tuhan Selain Allah. Dan Aku Bersaksi Bahwa Muhammad Adalah Utusan Allah.}
Allaahumma Shalli 'Alaa Sayyidinaa Muhammad ( Tasyahud Awal )Wa 'Alaa Aali Sayyidinaa Muhammad.
{ Wahai Allah ! Limpahkanlah Rahmat Kepada Penghulu Kami, Nabi Muhammad Dan Kepada Keluarga Penghulu Kami Nabi Muhammad.}
Kamaa Shallaitaa 'Alaa Sayyidinaa Ibraahiim Wa 'Alaa Aali Sayyidinaa Ibraahiim.
{ Sebagaimana Telah Engkau Limpahkan Rahmat Kepada Penghulu Kami, Nabi Ibrahim Dan Kepada Keluarganya.}
Wa Baarik 'Alaa Sayyidinaa Muhammad Wa 'Alaa Aali Sayyidinaa Muhammad.
{ Dan Limpahkanlah Berkah Kepada Penghulu Kami, Nabi Muhammad Dan Kepada Keluarganya.}
Kamaa Baarakta 'Alaa Sayyidinaa Ibraahiim Wa 'Alaa Aali Sayyidinaa Ibraahiim.
{ Sebagaimana Telah Engkau Limpahkan Berkah Kepada Penghulu Kami, Nabi Ibrahim Dan Kepada Keluarganya.}
Fil 'Aalamiina Innaka Hamiidummajiid. Yaa Muqallibal Quluub. Tsabbit Qalbii 'Alaa Diinik.
{ Sungguh Di Alam Semesta Ini, Engkau Maha Terpuji Lagi Maha Mulia. Wahai Zat Yang Menggerakkan Hati. Tetapkanlah Hatiku Pada Agama-Mu.}
Salam
As-salamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
{ Semoga keselamatan atasmu, serta rahmat Allah dan barokahNya }
*konon bacaan tersebut merupakan dialog Nabi Muhammad SAW dengan Allah SWT pada saat peristiwa Isra' Mi'raj
Kata kakak liqo-ku dulu, "jangan sampai kamu sholat ga sungguh-sungguh, seperti memberi bangkai pada Allah,"
jadi, sholat harus sepenuh hati! *note to myself*
Semoga postingan ini bermanfaat yaa :-)
Regards,
Rizka Nugrahaeni Widagdo
Rizka Nugrahaeni Widagdo à 19:22
Powered by Telkomsel BlackBerry®
Tidak ada komentar:
Posting Komentar