Kamar Istimewa untuk Orang Istimewa
Nabi saw. bersabda, “Sungguh, di surga terdapat kamar yang bagian luarnya terlihat dari bagian dalam dan bagian dalamnya terlihat dari bagian luar.”
Seorang Arab Badui berdiri lalu bertanya, “Untuk siapakah, wahai Rasulullah?”
Beliau menjawab, “Untuk orang yang berkata baik, memberi makan, gemar berpuasa, dan menunaikan shalat malam pada saat orang-orang tengah tidur.” (HR. At-Tirmidzi)
Petunjuk Nabi saw. sudah sangat jelas. Sesungguhnya baiknya amal merupakan buah dari baiknya hati. Baiknya hati merupakan buah dari kesungguhan dalam istiqamah terhadap apa yang diperintahkan Azza wa Jalla.
Saudaraku, hati bisa sakit sebagaimana badan, maka kesembuhannya dengan tobat dan menjaga diri dari dosa. Hati bisa kotor sebagaimana cermin, maka bersihnya adalah dengan zikir. Hati bisa telanjang sebagaimana tubuh, maka penutup dan perhiasannya adalah ketakwaan. Hati bisa pula lapar dan haus sebagaimana perut, maka makan dan minumnya adalah mengenal Allah, mencintai-Nya, bertawakal kepada-Nya, memasrahkan diri dan mengabdi hanya kepada-Nya.”
Program
#Pendaftaran Taushiyah http://bit.ly/MemberTN
#Daftar Dompet Dapa http://bit.ly/registrasidapa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar