Hari ini adalah hasil dari rencana kemarin, masa depan adalah rencana hari ini. Tak ada cerita masa lalu tanpa ada sejarah. Tak ada sejarah jika tak ada yang mencatat dan memberi hikmah bagi generasi yang akan datang.

Jujur dalam Bertobat

Jujur dalam Bertobat

Berapa banyak kebaikan yang dapat kita nikmati hari ini? Kebaikan itu pada dasarnya adalah nikmat yang harus disyukuri. Salah satu bentuk syukur yang bisa kita lakukan adalah tidak melupakan orang lain yang telah menjadi jalan kebaikan bagi kita. Berusahalah untuk membalas kebaikannya lalu doakanlah ia tanpa ia ketahui. 

Rasulullah saw. ketika mendapatkan kebahagiaan mengucapkan, "Al-hamdu lillaahil-ladzii bini'matihii tatimmush-shaalihaat. Segala puji bagi Allah yang dengan nikmat-Nya sempurnalah segala kebaikan."

Apabila datang kepada beliau perkara yang tidak disukainya, maka beliau berkata, "Al-hamdu lillaahi 'alaa kulli haal. Segala puji bagi Allah atas segala keadaan."

Saudaraku, semua perkara bagi seorang Muslim itu baik jika Allah telah menakdirkannya. Tidak ada yang sia-sia bagi Allah. Kebaikan akan berbalas kebaikan. Keburukan akan berbalas keburukan. Sayangnya, masih banyak orang yang senang menyia-nyiakan kesempatan untuk berbuat yang baik dan benar. Mungkin itu semua terjadi karena mereka belum jujur dalam tobat mereka. Semoga Allah senantiasa mengampuni kita.

Program
#Pendaftaran Taushiyah http://bit.ly/MemberTN
#Daftar Dompet Dapa http://bit.ly/registrasidapa
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jadwal Sholat

Popular Posts

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Pages

Blog Archive

Categories